KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Dipercaya Partai Golkar untuk menjadi Ketua DPRD Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah periode 2019-2024, Ardiansah menyatakan kesiapannya untuk menjalankan amanah partai.
“Saya siap mengemban amanah dari partai,” katanya usai rapat paripurna pengumuman usulan komposisi unsur pimpinan definitif DPRD Kapuas di Kantor DPRD Kapuas Jalan Tambun Bungai Kuala Kapuas, Senin (16/9).
Ardiansah pun mengucapkan terima kasih kepada Partai Golkar yang memberikan kepercayaan kepada dirinya. Ia pun berjanji akan mengemban kepercayaan tersebut sebaik mungkin dan menjaga nama baik partai.
“Terima kasih kepada Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Provinsi Kalteng dan DPD Partai Golkar Kabupaten Kapuas yang telah memberikan amanah untuk saya sebagai pimpinan definitif DPRD Kapuas,” ucapnya.
Mantan Damang Kepala Adat Kecamatan Pasak Talawang ini menambahkan, dirinya akan menjalankan tugas dan fungsi dewan selalu berpegang teguh dengan fungsi utama dibidang anggaran, legislasi dan pengawasan.
“Untuk itu saya mohon bantuan dan dukungan dari semua pihak sehingga ke depannya Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kapuas dan Kabupaten Kapuas lebih maju lagi,” pungkas Ardiansah. (is)
Discussion about this post