KALAMANTHANA, Palangka Raya – Sugianto Sabran terbukti menjadi figur paling serius mendapatkan tiket PDI Perjuangan maju ke Pilkada Kalimantan Tengah. Setelah jadi orang pertama yang mengambil formulir, dia pun menjadi kandidat pertama yang mengembalikannya.
Beda dengan saat pengambilan formulir, Sugianto tak datang sendiri mengembalikan pendaftaran tersebut. Dia mengutus kakak kandungnya, Agustiar Sabran bersama KH Anwar Isa dan Suhardi menyerahkan formulir tersebut ke Kentor DPD PDIP Kalimantan Tengah.
Ketua DPD PDIP Kalimantan Tengah, Arthon S Dohong membenarkan baru kandidat petahana itu yang mengembalikan formulir kepada pihaknya. Padahal, sedikitnya ada tujuh kandidat yang mengambil formulir dari PDIP.
“Pengembalian berkas itu memberi arti yang bersangkutan sudah resmi mendaftar dan mengikuti penjaringan di PDIP,” ujar Arthon S Dohong di Palangka Raya, Rabu (18/9/2019).
Baca Juga: Sugianto Sabran Kandidat Pertama Daftar di PDIP pada Pilgub Kalteng 2020
Sebelumnya, Wakil Ketua 2 panitia pendaftaran PDIP Warda Rocky M Dahan mengatakan, sejak dibuka 9 September lalu, sedikitnya ada tujuh formulir yang telah diambil. Namun, dalam pengambilan formulir tersebut belum disertai nama yang ingin mendaftar ke PDIP.
“Baru Sugianto Sabran yang terang-terangan mencalonkan. Yang lain masih menyimpan rapat nama siapa yang akan mendaftar. Nanti akan kelihatan saat pengembalian formulir,” kata Warda.
Sugianto Sabran sendiri menjadi antitesa PDIP pada perhelatan Pilkada Kalimantan Tengah empat tahun sebelumnya. Kala itu, meski menjadi kader PDIP, dia tak diusung partainya maju menjadi orang nomor satu di Kalimantan Tengah. Partai berlambang Banteng Moncong Putih itu mengusung Willy M Yoseph berduet dengan Wahyudi K Anwar.
Sugianto Sabran sendiri maju bersama Said Ismail didukung koalisi sejumlah partai politik yang dimotori Partai Golkar, PAN, dan PKB. Uniknya, pria yang pernah kalah pada Pilkada Kotawaringin Barat itu, justru mengungguli pasangan usungan PDIP yang merupakan mantan Bupati Murung Raya dan Kotawaringin Timur itu. (ik)
Discussion about this post