KALAMANTHANA, Buntok – Turnamen futsal Piala Bupati memasuki babak final. Lewat drama adu penalti, Nansarunai Barito Timur meraih gelar juara berkat kemenangan 3-2 atas All Star Legend.
Final sendiri dimainkan pada Senin (30/9) malam. All Star Legend dan Nansarunai meraih tiket ke final setelah menyisihkan 24 klub lain yang mengikuti kejuaraan ini.
Di laga final, Nansarunai berhasil mengejar ketertinggalan dari All Star Legend dengan mampu menyamakan skor 4-4 hingga waktu habis. Akhirnya, Nansarunai berhasil menumbangkan tim All Star Legend Buntok pada drama adu penalti dengan skor akhir 3-2.
Sebelumnya, klub Beringin Legend meraih peringkat ketiga pada Piala Bupati ini. Mereka mengalahkan Selari Buntok 4-2.
Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Pariwisata, dan Budaya Barito Selatan, Manat Simanjuntak mewakili Bupati Barsel menyebutkan turnamen ini sudah berlangsung sekitar seminggu.
“Turnamen ini sekaligus sebagai cara kita merayakan HUT Barito Selatan. Selamat kepada tim yang meraih juara. Kepada yang lain, teruslah berlatih dan tingkatkan kemampuan, baik secara individu maupun tim,” sebutnya.
Sementara itu Camat Dusun Selatan, Mario Aan yang jadi pelaksana turnamen ini menyampaikan apresiasi kepada seluruh pemain, ofisial dan lainnya, termasuk sponsor.
“Acata ini bisa terselenggara sampai selesai dan semoga apa yang kita telah laksanankan bisa bermanfaat bagi kita semua,” sebut Mario. (fik)
Discussion about this post