KALAMANTHANA, Muara Teweh – Tim karate asal Dojo Majaro Polsek Montallat, Tumpung Laung, Kecamatan Montallat, Kabupaten Barito Utara, mengukir prestasi gemilang di Jakarta.
Tim berkekuatan lima karateka ini mampu menyabet tiga emas, satu perak, dan satu perunggu pada even Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Open Karate Senkaido Championship The Menpora Cup Series di Jakarta 25 – 27 Oktober 2019.
Peraih medali emas adalah reka yakni M Abdul Mazied (10) murid kelas V SDN 1 Tumpung Laung, Angellina Anggun (14) siswa Kelas IX SMPN 1 Montallat, dan Cahaya (16) pelajar Kelas X SMAN1 Montallat . Peraih perak Ajeng Setya (12) siswa Kelas VIII SMPN I Montallat dan peraih perunggu Adelia Cerylla (15) siswa kelas X SMAN 1 Montallat. Mereka didampingi pelatih Ellysa R Ocha.
Menurut Ellysa, kesuksesan ini merupakan kado terindah bagi anak asuhnya yang berasal dari SD, SMP dan SMA wilayah pedalaman. Mereka mampu bersaing dengan ribuan peserta dari berbagai daerah.
“Kami berasal berasal dari sebuah kecamatan. Butuh perjuangan berat untuk ikut serta di ajang Kejuaraan Nasional, karena berangkat dengan dana seadanya. Namun itu jadi motivasi bagi lima karateka asal Tumpung Laung untuk mengharumkan nama daerah,” kata Ocha Selasa (29/10/2019) petang.
Ocha menambahkan, persiapan menghadapi open turnamen dilakukan sejak lama. Anak asuhnya berlatih dua kali seminggu di halaman Polsek Montallat. “Harapan kami dari sini, semoga ada perhatian dan dukungan dari pemerintah. Kami masih membutuhkan matras dan tempat latihan dalam ruangan ,” kata Ocha.
Sebab, selama ini latihan digelar di atas semen di luar ruangan, bahkan kadang-kadang mereka latihan di peranginan sawah.(mel)
Discussion about this post