KALAMANTHANA, Muara Teweh – Tim sepak bola Pra PON Kalimantan Tengah menggelar latihan pamungkas. Hitungan dua minggu menjelang laga, skuat berkekuatan 25 pemain bakal berangkat ke Semarang, Jawa Tengah untuk menggelar beberapa pertandingan uji coba alias try out.
Juru taktik tim Sepak Bola Pra PON Kalteng Paulus ‘Polce’ Kia Botoor mengatakan, timnya bakal beruji coba dengan beberapa kesebelasan di Jawa Tengah, guna mematangkan dan menerapkan skema permainan tim selama berlatih di Muara Teweh. “Tim berangkat ke Semarang pada 8 November mendatang,” ujar Polce kepada KALAMANTHANA, Senin (4/11/2019) siang.
Menurut Polce, uji coba ke Jawa Tengah sangat penting bagi anak asuhnya, karena mereka bakal mendapat lawan latih tanding yang berkualitas. Para pemain bisa mengukur sejauhmana kemampuan skill perorangan dan kerjasama tim. Sedangkan bagi pelatih penting untuk memperkaya pola dan variasi permainan.
“Pra PON akan digelar 23 November sampai dengan 8 Desember 2019. Tuan rumah masih belum ditentukan. Tetapi yang pasti, Kalteng berada di rayon Kalimantan, sehingga harus bersaing dengan lima tim lainnya di Pulau Kalimantan untuk mendapatkan tiket ke PON XX di Papua,” sebut dia.
Polce mengakui, kerangka timnya sudah terbentuk dengan kekuatan utama bertumpu pada skuad yang memperkuat PSMTW saat Liga 3 Zona Kalteng. Kemudian tim ini dilengkapi oleh pemain-pemain terbaik dari 13 kabupaten dan kota se-Kalteng.(mel)
Discussion about this post