KALAMANTHANA, Palangka Raya – Hadir Rakornas Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah Tahun 2019 di Jakarta, Rabu (6/11/2019), Walikota Palangka Raya Fairid Naparin menegaskan akan melaksanakan amanat Presiden Joko Widodo.
Presiden Joko Widodo pada saat Rakornas menymapikan kepada pemerintah daerah agar dapat melaksanakan proses pengadaan lelang barang dan jasa sejak awal tahun.
“Proses lelang pengadaan barang dan jasa pemerintah harus tepat waktu dan sasaran serta berjalan efektif dan efisien. Karena keterlambatan sedikit saja dapat mengurangi daya dorong APBD dalam perkonomian daerah, terutama belanja infrastruktur yang sensitif terhadap waktu.” Tambahnya, seperti dilansir Media Centre Isen Mulang Kota Palangka Raya.
Fairid juga menyampaikan sesuai dengan intruksi Presiden, setelah anggran diketok dan terbentuk DPA disetiap SOPD, maka rencana umum pengadaan serta merta dibuat di LPSE. Tujuannya agar tahun berikutnya per januari sudah masuk pekerjaan fisik. Ketok anggaran, Rencana Umum Pengadaan (RUP) masuk dan langsung start.
Walikota muda ini mengingatkan catatan penting dari Bapak Presiden kepada semua Pemerintah Daerah adalah agar tidak mengulang kesalahan yang sama setiap tahun dimana masih adanya lelang konstruksi di akhir tahun. Mindset lama harus diubah sebab itu januari harus mulai dikerjakan.
Menghimbau agar SOPD di lingkup Pemerintah Kota Palangka Raya dapat melaksanakan perencanaan pengadaan barang dan jasa tepat waktu, dan disiapkan sebaik mungkin sehingga diawal tahun sudah bisa langsung dilaksanakan sesuai instruksi presiden tadi. (srs)
Discussion about this post