KALAMANTHANA, Buntok – Tak terkira bangganya Eddy Raya Samsuri melihat prestasi nasional salah satu putri terbaik Barito Selatan. Prestasi itu ditorehkan Yosia Shintabella.
Yosia Shintabella memenangkan pemilihan Duta Wsata Nasional 2019 di Denpasar, Bali, Sabtu (16/11) lalu. Dia, bersama utusan Kalimantan Tengah lainnya, Tony Prayoga asal Kotawaringin Barat, mengantarkan Bumi Tambun Bungai sebagai yang terbaik.
“Keberhasilan yang membanggakan Barsel dan Kalteng pada umumnya adalah suatu persembahan yang tak terkira dari ajang pemilihan Putra dan Putri Pariwisata. Apalagi salah satunya dari Barito Selatan,” ucap Eddy Raya kepada KALAMANTHANA, Senin (18/11/2019).
Dikatakan orang nomor satu di Bumi Dahani Dahanai Tuntung Tulus ini, untuk meraih predikat sebagai juara umum dalam ajang bergengsi di tingkat nasional tentunya bukanlah hal yang mudah. Butuh segala persiapan yang matang untuk melalui berbagai proses penilaian.
Karena itu, dia menilai ini adalah pencapaian prestasi yang luar biasa yang telah berhasil membawa harum nama Kabupaten Barito Selatan serta Provinsi Kalimantan Tengah.
Baca Juga: Si Cantik Yosia Shintabella Jadi Juara Duta Wisata Indonesia 2019
“Hal ini merupakan suatu pencapaian prestasi yang luar biasa di ajang bergengsi tingkat nasional. Bahkan momen di ajang Pemilihan Duta Pariwisata Tingkat Nasional ini adalah merupakan sejarah yang gemilang bagi Provinsi Kalteng khususnya bagi Kabupaten Barito Selatan,” ungkap Bupati Barsel ini.
Putri cantik Barito Selatan, Yosia Shintabella, meraih prestasi yang mengagumkan Kalimantan Tengah. Dia terpilih sebagai juara pada ajang pemilihan Duta Wisata Nasional 2019 di Denpasar, Bali.
Tak hanya Shinta, wakil Kalimantan Tengah lainnya di bagian putra, juga meraih prestasi serupa. Dia adalah anak muda Kotawaringin Barat, Tony Prayoga.
Kepala Dinas Pemuda Olahraga Pariwisata dan Kebudayaan (Poraparbud) Barito Selatan, Manat Simanjuntak mengatakan, prestasi Yosia Shintabella tetap mendapatkan support saat nantinya mereka akan menjalankan visi misinya selama setahun tahun ke depan hingga bulan November 2020 mendatang setelah pemilihan duta wisata tingkat nasional di Provinsi Kalimantan Timur.
“Yosi Shintabella dan Tony Prayoga sekarang sudah menjadi Duta Wisata Indonesia dan memiliki program kerja yang sudah diatur oleh pusat. Kita harapkan walaupun di sela-sela kesibukan mereka sebagai mahasiswa dan mahasiswi, mereka siap membantu pemerintah dalam meningkatkan sektor pariwisata,” jelas Manat Simanjuntak. (fik)
Discussion about this post