KALAMANTHANA,Pulang Pisau – Badan Pengawas Pemilu Kabupaten Pulang Pisau (Bawaslu Pulpis) menggelar rekrutmen anggota Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) sebagai persiapan Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kalimantan Tengah (Kalteng), 23 September 2020 mendatang.
Kepala Bawaslu Pulpis Ubeng Itun mengatakan sesuai jadwal penerimaan berkas pendaftaran telah dimulai pada tanggal 27 November hingga 3 Desember 2019 lalu.
Kemudian dilanjutkan dengan tes wawancara yang dilaksanakan di Sekretariat Bawaslu Kabupaten Pulang Pisau, Jalan Tingang Menteng nomot 39 pada 14 Desember 2019. Sementara hasil tes wawancara diumumkan 18 Desember.
“Setelah didapatkan anggota Panwascam ini nantinya merekan akan mengikuti pelatihan yang digelar pada 20 sampai 21 Desember 2019,” ucap Ubeng.
Ubeng sedikit menjelaskan untuk rekrutmen Anggota Panwascam diikuti sebanyak 23 dari 27 pelamar calon anggota Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam), mengikuti tes wawancara di Kantor Sekretariat Bawaslu Pulang Pisau.
“Ini untuk perekrutan anggota Panwas Kecamatan persiapan Pilgub 2020. Kemaren ada dua kecamatan yang kita tes, Kecamatan Jabiren dan Kahlir,” kata Ketua Bawaslu Pulang Pisau, Ubeng Itun SH.
Menurut Ubeng, tes dilakukan langsung Komisioner Bawaslu Kabupaten Pulang Pisau, termasuk dirinya. Setiap kecamatan pun dicari 3 orang anggota Panwascam, sesuai jadwal mulai tes hari Sabtu ini hingga Senin, dan Selasa pekan depan.(app)
Discussion about this post