KALAMANTHANA, Pulang Pisau – Dalam waktu dekat Dinas Pekerjaan Umum akan segelar menggelar Lelang terkait kegiatan yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) dengan nilai mencapai 25 Miliar.
Hal teraebut disampaikan Kepala DPUPR Pulpis, Kalimantan Tengah Usis I Singkai saat menghadiri kick off lelang pengadaan Barang dan Jasa di Kabupaten Pulpis, Kamis (16/01/2020).
“Berdasarkan arahan Pak Bupati, PUPR diawal tahun 2020, kita akan segera melaksanakan lelang proyek fisik dengan total Rp25 miliar. Dua kegiatan itu Dananya bersumber dari DAK,” kata Usis.
Usis menjelaskan pelaksanaan tender / lelang sendiri akan dilakukan pada akhir Bulan Januari ini untuk kegiatan membangun infrastruktur jalan di kecamatan Kahayan kuala dan Sebangau Kuala.
Ia juga mengatakan selain untuk mempercepat proses penyerapan anggaran. Tujuan pihaknya melakukan lelang tersebut lebih awal agar masyarakat Pulpis bisa segera merasakan efek dari pembangunan infrastruktur.
“Kita tentunya ingin memaksimalkan ini, agar bantuan yang diberikan ini cepat direalisasikan dan dimamfaatkan oleh masyarakat kita terutama saudara kita yang ada di Kahayan Kuala dan Sebangau Kuala,” ucap Usis.
Selain melakukan tender kegiatan fisik tersebut, dalam Kick Off pengadaan Barang dan Jasa, DPUPR pulpis melakukan lelang 10 kegiatan perencanaan.
Kegiatan perencanaan itu terbagi atas beberapa Bidang yang ada di DPUPR seperti, 3 di bidang Bina Marga, Cipta Karya ada 3, Tata Ruang ada 2 dan Sumber Daya Air ada 2 kegiatan.
“Intinya kita ditahun 2020 ini akan berkerja maksimal dalam melakukan pembangunan di Bumi Handep Hapakat,” tutupnya.(ben)
Discussion about this post