KALAMANTHANA, Pulang Pisau – Bupati Pulang Pisau, Kalimantan Tengah, Edy Pratowo menghadiri acara serah terima jabatan Camat Kecamatan Pandih Batu dan Maliku.
Selain Bupati, kegiatan yang dilaksanakan di aula kantor camat masing-masing wilayah itu, Rabu (29/01/2020), juga dihadiri kepala OPD di lingkup Pemerintah Kabupaten Pulpis.
Camat Pandih Batu yang baru adalah Sarjanadi. Dia menggantikan camat sebelumnya, Apriansyah yang diangkat menjadi Kabar Ortal di Pemkab Pulang Pisau.
Sedangkan Camat Maliku kini diisi Teras yang menggantikan Sukarja. Akan halnya Sukarja, kini menjadi Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga.
Edy Pratowo dalam sambutannya mengharapkan kepada camat yang baru agar dapat menjalankan amanat dengan penuh tanggung jawab, khususnya dalam hal memberikan pelayanan kepada masyarakat.
“Saya harap camat yang baru ini dapat menetap di sini sehingga apa yang menjadi kebutuhan warga bisa segera ditindaklanjuti,” katanya.
Ia juga mengharapkan kepada camat untuk melakukan koordinasi dan sinergi dengan berbagai OPD untuk mengembangkan potensi yang ada di masing-masing wilayah.
Karena diketahui kedua wilayah tersebut memiliki potensi dan kekayaan alam besar terutama di bidang pertanian dan perkebunan.
“Kedua wilayah ini memang masih membutuhkan perhatian dari pemerintah kabupaten. Untuk itu saya berpesan kepada camat yang baru agar bisa memperhatikan kebutuhan masyarakat dalam mengembangkan potensi yang ada,” ungkapnya. (app)
Discussion about this post