KALAMANTHANA, Rantau – Tim gabungan masih terus melakukan upaya pencarian terhadap dua warga Kelurahan Rantau Kanan yang diduga terseret Sungai Tapin, Senin (10/2/2020).
“Kami masih melakukan penyisiran di Sungai Tapin. Sampai tadi malam, pencarian belum juga berhasil,” sebut anggota Tim Tagana Tapin, Gunawan di Rantau, Kabupaten Tapin, Kalimantan Selatan.
Kedua orang yang diduga tenggelam dan terseret arus deras Sungai Tapin itu, seperti dilansir RRI, adalah Mukhamad Khamdan Alfian (23) dan Fikri Ramadhani (19). Keduanya adalah warga Jalan Pahlawan, Kelurahan Rantau Kanan, Kecamatan Tapin Utara.
Dari informasi warga, kedua korban sempat terlihat mandi di sungai menggunakan jerigen ukuran lima liter pada Minggu (9/2/2020) petang.
Bambang (25), saksi mata sekaligus rekan korban yang berenang di Sungai Tapin, mengatakan saat kejadian dia sedang berenang sekaligus mandi di sungai tersebut. Setelah itu, baru dua temannya itu datang menyusul.
Dia melihat kedua temannya itu terawa arus Sungai Tapin. “Saya mencoba menolong seorang di antaranya, sempat tertarik kausnya, cuma terlepas,” katanya. (ik)
Discussion about this post