KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Infrastruktur jalan merupakan urat nadi perekonomian dan membuka keterisolasian antar kecamatan, kelurahan dan desa.
Karenanya, pada tahun 2020 ini perjuangan aspirasi masyarakat melalui wakil rakyat pada musrenbang masih didominasi infrastruktur terutama pada peningkatan jalan dan jembatan, pendidikan, kesehatan dan sosial.
“Banyak usulan dalam Musrenbang, namun semua kembali lagi pada persoalan keuangan daerah.Tetapi alhamdulillah ada pembangunan yang sudah dirasakan oleh masyarakat,” kata anggota DPRD Kapuas, Ahmad Baihaqi, belum lama ini di Kuala Kapuas.
Legislator asal PKB ini menuturkan, Kabupaten Kapuas angat luas dimana terdapat 17 kecamatan dan 214 desa yang membutuhkan program pembangunan secara merata dan setiap tahun dilakukan secara bertahap dan berkeadilan.
“Walau pun Musrenbang setiap tahun dilaksanakan namun belum bisa mengakomodir usulan prioritas pembangunan sepenuhnya karena terbagi. Tetapi masih ada pembangunan,” ujarnya.
Karenanya, Ahmad Baihaqi berharap, dari dokumen Musrenbang ada skala prioritas terwakilkan entah satu atau dua usulan untuk direalisasikan pada tahun 2021 nanti. (is)
Discussion about this post