KALAMANTHANA, Purukcahu – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Murung Raya, Gunawan mengakui anggaran anggota untuk melaksanakan reses ke desa-desa sangat minim, terlebih untuk anggota DPRD yang berada di dapil III.
“Jangankan untuk anggota DPRD yang berada di dapil III, untuk yang di dapil I dan II juga masih sangat minim. Karena itu, kita harapkan ke depannya anggaran reses ke desa-desa itu dapat ditambah sesuai porsi,” ujarnya kepada KALAMANTHANA di Purukcahu, Rabu (26/2/2020).
Gunawan juga menyampaikan anggaran reses anggota DPRD Mura untuk dapil III tidak bisa disamakan dengan anggota DPRD yang berada di dapil I dan II. Pasalnya, jarak temput dan akses menuju ke daerah pemilihannya masing-masing pun berbeda.
“Dimana-mana anggota DPRD itu pasti lebih mendahulukan reses ke dapilnya masing-masing dan mengusahakan pembangunan di daerah pemilihannya agar ke depannya bisa dipilih masyarakat kembali menjadi anggota DPRD,” jelasnya.
Saat disinggung berapa besar anggaran reses untuk satu anggota DPRD Murung Raya dalam satu tahun, Gunawan menolak menyampaikannya. “Intinya anggaran reses saat ini masih sangat jauh dari harapan dan perlu ditingkatkan lagi,” katanya. (dg)
Discussion about this post