KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Sejumlah anggota DPRD Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, melakukan inspeksi mendadak ke Posko Satgas Covid-19 di wilayah perbatasan Kabupaten Kapuas, Senin (30/3/2020).
Beberapa orang wakil rakyat Kapuas yang melakukan sidak tersebut seperti Rahmad Jainudin, Pranco, Bardiansah, Agus Gerung, Yetti Indriana dan Sri Umi Daryatun. Sidak dilakukan di Posko Satgas Covid-19 perbatasan Kapuas-Pulang Pisau di Kecamatan Basarang dan perbatasan Kapuas-Kalsel di Kecamatan Kapuas Timur.
“Kami aplaus dengan kegiatan Posko Covid-19 yang ada di wilayah perbatasan baik di Basarang dan Anjir Kapuas Timur,” kata anggota DPRD Kapuas, Rahmad Jainudin saat dihubungi via ponsel, Senin (30/3/2020).
Namun demikian, sambung Jainudin, dari pengamatan pihaknya, masih ada beberapa hal yang perlu menjadi perhatian seperti adanya peralatan untuk pengukur suhu tubuh yang sering ngadat.
“Kita lihat di posko perbatasan di Basarang alat pengukur suhu tubuh sering ngadat. Kalau di perbatasan Anjir malah satu-satu saja alat pengukur suhu tubuhnya yang berfungsi. Jadi, ini perlu menjadi perhatian oleh instansi terkait,” ujarnya.
Kemudian dalam sidaknya, anggota DPRD Kapuas juga menyoroti terkait kebutuhan makanan dan minuman bagi petugas jaga di posko perbatasan yang dinilai perlu lebih diperhatikan.
“Untuk petugas yang jaga kita harapkan perlu lebih diperhatikan untuk makanan dan minumannya yang lebih bergizi,” ucap Jainudin.
Selain itu anggota DPRD Kapuas juga berharap kegiatan pencegahan virus corona di wilayah perbatasan tidak hanya dilakukan pada siang hari saja, namun pada malam hari juga agar bisa dilaksanakan.
“Harapan kami kalau bisa kegiatan penanganan pada malam hari baik di posko perbatasan Basarang dan posko Anjir Kapuas Timur bisa dilaksanakan juga, jangan cuma pada siang hari saja dan petugas yang jaganya perlu di suport asupan makanannya,” pungkas Jainudin. (is)
Discussion about this post