KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, melalui juru bicara H Junaidi, Selasa (21/4/2020), kembali mengabarkan perkembangan kasus Covid-19 di daerah setempat.
Didampingi Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas dr Tri Setya Utami, H Junaidi mengabarkan bahwa jumlah kasus positif Covid- 19 di Kabupaten Kapuas bertambah satu orang.
Dengan demikian, kasus yang terkonfirmasi positif corona virus disease atau covid-19 di Kabupaten Kapuas berjumlah menjadi sebanyak 2 orang.
“Tadi malam kita dapat informasi bahwa salah satu ODP kita dari hasil swab testnya dinyatakan positif covid 19, beliau berjenis kelamin laki-laki usia 52 tahun warga Kecamatan Selat,” kata Junaidi di Posko Induk Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid- 19 Kabupaten Kapuas Jalan Maluku Kuala Kapuas.
Kadis Kominfo Kapuas ini mengungkapkan, bahwa kasus positif 02 Kapuas telah diambil swab testnya pada tanggal 9-10 April 2020 dan pada tanggal 20 April 2020 hasilnya terkonfirmasi positif covid-19.
“Jadi, hari ini dengan adanya penambahan positif satu, maka Kapuas bertambah positif Covid 19 jadi dua orang, dimana satu yang almarhum dan satu yang masih karantina ODP,” ungkapnya.
“Saya informasikan sedikit bahwa beliau (kasus positif 02) masih kita karantina dan kondisi beliau sangat sehat. Dalam waktu dekat akan kita ambil lagi swab testnya untuk memastikan apakah yang bersangkutan masih positif atau memang sudah negatif,” terang Junaidi. (is)
Discussion about this post