KALAMANTHANA, Palangka Raya – Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin dikabarkan positif terinfeksi virus corona, penyebab Covid-19. Kini, dia harus kembali menjalani isolasi.
Fairid dinyatakan positif setelah hasil tes swab kedua keluar. Dia mengaku baru menerima hasil tes tersebut pada Senin (27/4/2020) sore.
Dalam pesat WhatsApp Fairid Naparin kepada wartawan, dia membenarkan dirinya positif terinfeksi virus corona. “Saya terima tadi setelah magrib,” katanya, Senin (27/4/2020).
Dia menyebutkan, setelah hasil tes pertama negatif, hasil tes swab kedua ternyata dinyatakan positif.
“Kondisi saya saat ini alhamdulillah sehat, tidak ada gejala sakit apapun,” katanya.
Baca Juga: Humor Fairid Naparin Setelah Covid-19, Masuk Kotak dan Skakmat
Perasaan fairid Naparin pun bercampur aduk setelah menerima kabar tes swab yang positif itu. “Pertama, saya sehat, tidak ada sakit. Kedua, sedih karena di saat masyarakat buruh pertolongan dan lagi gencar-gencarnya pemko ingin memerangi virus ini serta embagikan bantuan kepada masyarakat, saya malah positif,” katanya.
Putra politisi Kalimantan Tengah Abdul Razak itu menyebutkan dirinya sebenarnya tak memiliki gejala apa-apa. Dia bahkan mengaku saat ini kondisinya tetap bugar dan sehat.
Baca Juga: PWI Minta Dinas Kesehatan Palangka Raya Segera Lakukan Rapid Test untuk Wartawan
Bukan kali ini saja Fairid Naparin menjalani isolasi. Sebelumnya, pada awal April ini, wali kota termuda Palangka Raya itu pernah masuk status orang dalam pengawasan (ODP). Dia pun langsung melakukan isolasi mandiri.
Status ODP itu dia dapatkan karena Sekda Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu dinyatakan positif Covid-19 saat itu. Hera sempat menjalani perawatan di RSUD Doris Sylvanus sebagai pasien 010, tapi belakangan dinyatakan sembuh.
Fairid Naparin kala itu sempat menjalani tes swab. Pada tes pertama, hasilnya dinyatakan negatif. Baru pada tes kedua, dinyatakan dirinya positif Covid-19.
“Mohon doanya kepada masyarakat agar saya selalu diberikan kesehatan dan Covid-19 ini segera berlalu,” katanya. (sar)
Discussion about this post