KALAMANTHANA, Buntok – Lebih dari 600 paket sembako kembali dibagikan DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB ) Barito Selatan, Kalimantan Tengah, pada Senin (18/5/2020) kepada sejumlah masyarakat yang kurang mampu di wilayahnya yang terdampak pandemi Corona.
Adapun sumbangan sembako yang kedua kalinya dari DPC PKB Barsel kali ini berasal dari DPP PKB Pusat yang disalurkan melalui DPW PKB Provinsi Kalteng dan DPC PKB Barsel sebanyak 300 paket sembako. Sedangkan lebih dari 300 paket sembako lainnya berasal dari tambahan personal pengurus PKB Barsel Enung Irawati yang juga ia sumbangkan bagi kader partai serta ke pihak warga tidak mampu di Buntok dan wilayah lainnya.
Enung Irawati yang merupakan Wakil Ketua DPRD Barsel ini mengatakan kepada KALAMANTHANA, bantuan paket sembako yang kedua kali dari PKB Barel ini memang dikhususkan bagi kader partai dan warga yang kurang mampu.
Wanita yang berasal dari Tanah Pasundan ini mengatakan isi dari paket sembako kali ini tidak jauh beda dengan paket yang sebelumnya, dibagikan dari PKB Barsel.
Dia membenarkan, pastinya bantuan sembako ini tak sepenuhnya bisa menutupi segala kebutuhan warga yang menerima. “Namun kami mengharapkan setidaknya hal ini bisa sedikit meringankan beratnya beban hidup yang kita jalani saat ini, terlebih disaat situasi yang benar-benar sulit atas dampak dari pandemi di wilayah kita. Sekali lagi, saya harapkan semoga bantuan kecil ini bisa bermanfaat,” ujarnya. (fik)
Discussion about this post