KALAMANTHANA, Muara Teweh – Di tengah pandemi Covid-19, Pemerintah Desa Tapen Raya, Kecamatan Gunung Timang, Kabupaten Barito Utara, menyisihkan anggaran dari Dana Desa (DD) untuk memperbaiki jembatan kayu dan membersihkan jalan.
Kepala Desa Tapen Raya Reding, Rabu (17/6/2020) siang mengatakan, pihak desa memperbaiki tiga jembatan kayu dan membersihkan jalan usaha tani (JUT) sepanjang 19 km.
Menurut Reding, perbaikan jembatan dan jalan induk lintas terletak di Tapen Raya – Batu Raya dan Simpang Simin menuju lahan pertanian, demi memudahkan akses warga ke kebun. “Dananya berasal dari DD,” ucap Reding.
Tiga jembatan dan ruas JUT tersebut dikerjakan pada tahun 2016 oleh Pemdes Tapen Raya dan tahun 2019 oleh Dinas Pertanian Kabupaten Barut. Tetapi banjir bandang pada Maret 2020 membuat dua jembatan kayu terputus dan satu lainnya rusak berat. Sedangkan JUT belum sepenuhnya layak, sehingga harus diperbaiki.
“JUT sudah bisa dilintasi, meski belum sempurna. Saat anggaran tersedia, kita bersihkan dengan greeder, sehingga JUT dapat dimanfaatkan mengangkut hasil pertanian,” sebut dia.(mel)
Discussion about this post