KALAMANTHANA, Pulang Pisau – Dalam dua hari, terjadi penambahan tiga pasien positif baru Covid-19 di Kabupaten Pulang Pisau, Kalimantan Tengah. Mereka berasal dari profesi petugas keamanan (sekuriti), bidan, dan pendeta.
Pasien positif teranyar, menurut Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Pulang Pisau, Muliyanto Budihardjo, adalah seorang petugas keamanan di sebuah instansi vertikal. Dia berasal dari Kecamatan Kahayan Hilir, Pulang Pisau.
Muliyanto menjelaskan petugas keamanan ini, meski berasal dari Kahayan Hilir, tapi bertugas di luar Kabupaten Pulang Pisau. “Dia bekerja sebagai sekuriti instansi vertikal pemerintah di luar Pulang Pisau, tapi tercatat sebagai warga Desa Mentaren II di Kecamatan Kahayan Hilir,” katanya di Pulang Pisau, Sabtu (20/6/2020).
Baca Juga: Ini Istimewanya Kesembuhan Pasien Perdana Covid-19 Pulang Pisau, Dirayakan Secara Istimewa
Sehari sebelumnya, yakni pada Jumat (19/6), terjadi pula penambahan dua pasien positif Covid-19 di Pulang Pisau. Keduanya terdiri dari seorang bidan di Puskesmas Tahai Jaya di Kecamatan Maliku dan seorang pendeta warga Bukit Rawi, Kecamatan Kahayan Tengah.
“Keduanya menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah Pulang Pisau,” sebut Muliyanto.
Dengan penambahan tersebut, menurut Muliyanto, kini sudah terdapat 18 kasus positif Covid-19 di Pulang Pisau. “Sampai saat ini sudah ada 11 pasien terkonfirmasi positif yang dirawat di RSUD Pulang Pisau,” kata Muliyanto. (app)
Discussion about this post