KALAMANTHANA,Buntok-Kabar baik dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Barito Selatan (Barsel) Kalimantan Tengah, satu orang pasien positif Covid-19 yang dirawat di RSUD Jaraga Sasameh dinyatakan sembuh. Jadi, sisa dua orang pasien positif yang dirawat.
Kepala Unit Humas RSUD Jarse, Noor Halidah, menjelaskan, pasien positif yang telah dinyatakan sembuh atas nama Ny.S (37) seorang ibu rumah tangga yang berasal dari Desa Tanjung Jawa Kecamatan Dusun Selatan.
Noor Halidah menerangkan, pasien Ny.S,pertama kali masuk di RSUD Jarse pada hari Minggu tanggal (26/04/2020) pukul 08.00 Wib. Selanjutnya Ny S dirawat dengan standar ruangan isolasi khusus Covid 19,setelah dinyatakan positif dari hasil Swab pada tanggal (13/5/2020).
“Dan hari ini Kamis (25/06) yang bersangkutan telah dinyatakan sembuh dan boleh pulang dengan hasil 2x Swab Negatif,” ujarnya.
Sementara itu Juru bicara Tim Gugus Tugas Covid-19 Barsel dr.Djulita Palar,membenarkan bahwa pada hari ini (25/6) pasien atas nama Ny. S (37) tahun yang dirawat di RSUD Jarse Buntok, dinyatakan sembuh setelah hasil pemeriksaan swab dua kali berturut-turut yang hasilnya negatif.
“Jadi sampai saat ini jumlah pasien yang telah sembuh untuk Barito Selatan,berjumlah 15 orang dan pasien yang masih dalam perawatan tinggal 2 orang dan semoga pasien yang tersisa secepatnya bisa sembuh”,harap Djulita Palar.(fik).
Discussion about this post