KALAMANTHANA, Tanjung – Warga Muara Uya, Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan, heboh. Bayi perempuan, dalam keadaan hidup, ditemukan di Desa Lumbang, Jumat (26/6/2020).
Fakta ini tentu saja ironis. Sang bayi mungil yang cantik itu ditemukan warga di samping kandang ayam di Desa Lumbang itu pada pagi harinya.
Menurut keterangan sejumlah saksi, penemuan itu terjadi selepas subuh, sekitar pukul 05.00 Wita. MN (45), seorang saksi, sekilas mendengar suara tangisan di sekitar tempat tinggalnya.
Saat itu, MN tak terlalu memedulikannya. Tapi, sekitar pukul 11.00 Wita, suara tangisan bayi tersebut terdengar lagi. Bersama saksi lainnya, DY (42), MN mencoba melakukan pencarian dari mana suara tangisan bayi tersebut.
Baca Juga: Identitas Penembak Kades di Tabalong Dikantongi Polisi, Pengejaran Dilakukan
Keduanya berjalan ke belakang rumah. Saat itulah, keduanya melihat seorang bayi berjenis kelamin perempuan terletak begitu saja di dekat kandang ayam. Saat itu, sang bayi tidak dalam keadaan tertutup dengan plasenta yang masih ada.
Langsung saja, MN dan DY melaporkan penemuan bayi itu kepada petugas Polsek Muara Uya. Sang bayi pun dibawa ke pusat kesehatan di Muara Uya.
Kapolres Tabalong AKBP M Muchdori melalui Kapolsek Muara Uya Iptu Supriyadi membenarkan penemuan bayi tersebut. “Benar, ada penemuan bayi. Bayi tersebut berjenis kelamin perempuan,” katanya. (ik)
Discussion about this post