KALAMANTHANA, Pulang Pisau – Peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) XXVII Tingkat Kabupaten Pulang Pisau tahun 2020 di pusatkan di Kecamatan Pandih Batu.
Kegiatan yang dirangkai dengan pelayanan KB serentak itu dalam rangka memecahkan Rekor Muri sejuta akseptor.
Di Kabupaten Pulang Pisau sendiri pelayanan KB serentak dilaksanakan di seluruh kecamatan bekerja sama dengan TP PKK Kabupaten Pulang Pisau, Dinas Kesehatan Pulang Pisau dan Ikatan Bidan Indomesia (IBI) Kabupaten Pulang Pisau,
“Kegiatan pelayanan KB dalam rangka Harganas tahun 2020 ini sesuai arahan pemerintah pusat untuk mencapai Rekor Muri sejuta akseptor, ” kata Kepala DP3AP2KB Kabupaten Pulang Pisau, dr Bawa Budi Raharja melalui Sekretaris DP3AP2KB Pulang Pisau Ma’ruf Kurkhi.
Ma’ruf menjelasakan, dalam rangka mendukung pelaksanaan kegiatan pelayanan KB sejuta akseptor guna memecahkan Rekor Muri, DP3AP2KB Pulang Pisau bekerja sama dengan TP PKK, Dinkes dan IBI Pulang Pisau melaksanakan pelayanan KB secara serentak di semua kecamatan di wilayah Kabupaten Pulang Pisau. Kegiatan pelayanan KB tingkat Kabupaten Pulang Pisau dipusatkan di Kecamatan Pandih Batu.
Dari target yang ditetapkan BKKBN untuk pelayanan KB implan/IUD 96 terealisai 134 akseptor, KB suntik dari target 146 terealisasi 188 akseptor. Kemudian untuk pelayanan KB pil/kondom target 627 akseptor, terealisasi 690 akseptor dan pelaksana pelayanan KB target 5 Puskesmas terealisasi 8 Puskesmas Pelaksana.
“Alhamdulillah, semua target pelayanan KB di wilayah Kabupaten Pulang Pisau semua dapat terpehuni, bahkan realisasinya semua melebihi target,” kata Ma’ruf menjelaskan.
Ma’ruf pun memgucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Pulang Pisau, khususnya akseptor KB yang telah bersama-sama dan bahu-membahu mensukseskan pelayanan sejuta akseptor guna mendukung pemecahan rekor Muri dalam rangka memperingati Hari Keluarga Nasional Tahun 2020.
“Para akseptor sangat antusias mengikuti kegiatan pelayanan KB dalam rangka pecahan rekor Muri, ” tandasnya. (app)
Discussion about this post