KALAMANTHANA, Muara Teweh – Jalan masuk menuju Desa Liang Buah, Kecamatan Teweh Baru, Kabupaten Barito Utara, rusak parah. Warga desa meminta tolong pemerintah memperbaiki jalan tersebut.
Kerusakan jalan menuju Desa Liang Buah berlangsung lama. Konstruksi jalan masih berupa jalan tanah. Masuk musim hujan, kerusakan kian parah. Hanya sepeda motor yang bannya dilapisi rantai bisa melintas jalan ke Liang Buah. Itu pun dikendarai warga yang menguasai kondisi medan jalan.
Salah satu warga Liang Buah Nanto, Senin (13/7/2020) mengatakan, panjang jalan masuk dari simpang jalan poros menuju Desa Liang Buah sekitar tujuh km. Sepanjang satu km telah dicor rigid oleh pemerintah desa setempat, sedangkan satu km lagi telah dilakukan pengerasan okes.
Baca Juga: Anggota DPRD Provinsi Kunker, Ini Kondisi Jalan Simpang Km 34 Benangin
“Jadi sekitar lima km jalan masih berupa tanah. Saat hujan, jalan tak bisa dilewati kendaraan,” kata Nanto.
Sepanjang lima km yang masih berupa jalan tanah, sambung Nanto, terdapat puluhan titik rusak parah. Titik kerusakan ini berubah menjadi kubangan air saat hujan turun.
“Butuh waktu beberapa hari, tunghu kondisi tanah kering, barulah warga bisa melintas. Selama hujan dan tanah masih basah, warga tak dapat masuk maupun ke luar dari desa,” ucap Nanto. (mel)
Discussion about this post