KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Dinas Perhubungan Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah kembali melakukan pemeriksaan terhadap kapal yang melintas di Daerah Aliran Sungai (DAS) Kapuas tepatnya di Pos Pantau Perairan Batanjung, Rabu (15/7/2020).
Kali ini sebanyak 2 buah kapal jenis tugboat yang diperiksa yaitu Kapal TB Star 5 yang berlayar dari Gresik Jawa timur menuju Buntok Barito Selatan. Kemudian Kapal TB Karya Jaya Raya II yang berlayar dari Surabaya Jawa Timur menuju Sungai Puting Kalimantan Selatan.
Pemeriksaan dilakukan Dinas Perhubungan Kapuas bekerjasama dengan TNI AL dan Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Palangka Raya Cabang Kapuas. Pemeriksaan dalam rangka pencegahan penyebaran Corona Virus Disease (Covid-19) melalui jalur perairan tersebut pusatkan di Pelabuhan Danau Mare Kuala Kapuas.
Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Kapuas, Vitrianson, mengatakan, setelah dilakukan pemeriksaan terhadap dua buah kapal tugboat tersebut keadaan kapal dalam keadaan baik, dan para Anak Buah Kapal (ABK) juga dinyatakan sehat semua.
“Kapal TB Karya Jaya Raya II membawa ABK sebanyak 12 orang dan Kapal TB Star 5 membawa ABK sebanyak 8 orang. Setelah dilakukan pemeriksaan mereka semua kita nyatakan sehat,” katanya.
Vitrianson pun mengimbau kepada para pemilik kapal yang kapalnya ingin melintas di DAS Kapuas agar dapat memperhatikan kesehatan para ABK-nya.
“Karena jika saat kita lakukan pemeriksaan ada ABK terindikasi Covid-19, maka kami tidak segan-segan untuk memulangkan ABK tersebut,” tegas Vitrianson. (is)
Discussion about this post