KALAMANTHANA, Sampit – Hari ini, tepatnya Selasa (11/8/2020) melalui telekonferensi jajaran Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI Perjuangan melakukan pengumuman beberapa calon kepala daerah yang nantinya akan bertarung pada Pilkada 9 Desember 2020.
Dalam pengumuman tersebut juga disampaikan bahwa DPP menunjuk Halikinnor sebagai calon bupati berpasangan dengan Irawati atau dengan slogan Pasangan Halikinnor dan Irawati (Pashati) yang akan mengikuti pertarungan di Pilkada Kotawaringin Timur 2020.
Hal ini juga menjawab banyaknya pertanyaan publik berkaitan dengan nama-nama bacalon yang sebelumnya sudah mencatatkan diri sebagai pendaftar di DPD Kalteng maupun DPC Kotim sebagai bacalon bupati maupun wakil bupati dari partai berlambang banteng moncong putih tersebut.
Baca Juga: Hari Ini PDIP Umumkan Calon Pilkada, Adakah untuk Kalimantan Tengah dan Kotawaringin Timur?
Dalam hal ini Ketua DPC PDI-P Kotawaringin Timur, Ahmad Yani meminta seluruh jajaran DPC Kotim agar keputusan DPP tersebut menjadi acuan untuk memenangkan pasangan calon kepala daerah yang sudah ditunjuk oleh Dewan Pimpinan Pusat.
“Apapun yang diputuskan DPP hari ini itulah yang terbaik. Suka tidak suka, kami harapkan semua jajaran PDI Perjuangan satu komando dalam memenangkan calon dari PDI Perjuangan pada Pilkada 9 Desember 2020 nanti,” ungkap Ketua DPC PDIP Kotim ini.
Dia juga berpesan kepada semua simpatisan maupun PAC dan ranting partai di daerah sampai pelosok, untuk satu komando dalam memenangkan calon bupati atau wakil bupati yang sudah terpilih oleh partai saat ini.
“Kita minta tetap solid dan satu Komando memenangkan calon yang sudah ditetapkan hari ini,” tutupnya. (drm)
Discussion about this post