KALAMANTHANA, Kuala Pembuang – Untuk pertama kalinya dalam sejarah Kabupaten Seruyan, pelantikan pejabat digelar di Pelabuhan Teluk Segintung, Selasa (1/09/20).
Mungkin karena salah satu pejabàt yang dilantik adalah Kepala Dinas Perhubungan, Bupati Seruyan Yulhaidir, ingin menyampaikan pesan, agar Kadishub yang baru bisa memajukan pelabuhan yang menjadi kebanggaan Kabupaten Seruyan itu.
Terdapat dua kpala dinas yang dilantik pada kegiatan pagi itu, yakni Kepala Dinas Perhubungan, yang dipercayakan kepada Idham BW Kusuma, dan Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Albidinnoor. Selain itu juga terdapat sejumlah pejabat struktural lainnya.
“Sengaja saya pilih lokasi pelantikan dilakukan di Pelabuhan Segintung agar para pejabat yang diambil sumpah janji dapat bekerja keras dengan penuh totalitas dalam membangun,” pesan Bupati Seruyan Yulhaidir, kepada pejabat yang sudah diberikan amanah.
Terkhusus, tambah Yulhaidir, kepada Kepala Dinas Perhubungan, setelah pelantikan tersebut, dirinya meminta bisa mulai kerja, menjalin koordinasi dengan pemerintah pusat agar Pelabuhan Teluk Segintung bisa beroperasi maksimal.
“Saya mengharapkan seluruhnya dapat bekerja dengan penuh semangat dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat,” tandasnya.
Sementara untuk Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian, Yulhaidir meminta agar bisa bekerja maksimal dalam mendorong peningkatan produksi pertanian di Kabupaten Seruyan.(sid)
Discussion about this post