KALAMANTHANA, Tamiang Layang – Bupati Barito Timur Provinsi Kalimantan Tengah Ampera AY Mebas menerima kunjungan kerja Anggota Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan studi komparasi tentang penarikan Pendapatan Asli Daerah (PAD).
“Ya, kunjungan kerja Anggota Komisi II DPRD Tabalong Kalimantan Selatan ini dalam rangka studi komparasi tentang penarikan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari Ijin mendirikan bangunan (IMB) dan Sarang Burung Walet serta Ketahanan pangan,” kata Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas di Tamiang Layang, Kamis (3/9/2020).
Bupati Ampera mengatakan mereka studi komparasi, dikarenakan Kabupaten Barito Timur dinilai berhasil dalam menerapkan penggalian Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari Penertiban IMB dan Pajak Sarang Waet serta berjalannya program Ketahanan pangan.
Sementara itu Ketua rombongan yang juga Ketua Komisi II DPRD Tabalong Kalsel Hj Sumiati, mengatakan pihaknya memilih Kabupaten Barito Timur menjadi tempat studi komperasi dikarenakan dinilai telah berhasil dalam menggali potensi daerah dalam hal pendapatan daerah dari penertiban IMB dan retribusi Sarang Walet serta berjalannya program ketahanan pangan di masa pandemi Covid-19 ini.
“Kita belajar untuk menggali PAD dari IMB dan Retribusi Sarang Burung Walet, kerena Kabupaten Barito Timur sudah berhasil ya kami belajar kesini, ngak usah jauh-jauh lah dengan harapan keberhasilan disini bisa diterapkan di Kabupaten Tabalong,” paparnya.
Kunjungan kerja Anggota Komisi II DPRD Tabalong Kalsel yang dipimpin Ketua Komisi II Hj. Sumiati diikuti delapan orang anggota dewan tersebut diterima langsung oleh Bupati Ampera AY Mebas, didampingi Ketua Tim Pengerak PKK yang juga Anggota DPRD Barito Timur Munita Ampera AY Mebas, Kepala DPPKAD Misnohartaku, Kepala Bapenda Franz Sila Utama, dilaksanakan di Rujab Buupati Barito Timur berjalan dengan aman dan lancar. (tin)
Discussion about this post