KALAMANTHANA, Tamiang Layang – Bupati Barito Timur Kalimantan Tengah Ampera AY Mebas mengatakan setelah Kantor Dinas Kesehatan kini giliran Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) akan disulap menjadi rumah isolasi sebagai tempat karantina pasien Covid-19.
“Kebijakan ini ditempuh akibat terus melonjaknya kasus Covid-19 di daerah itu, kerena RSUD Tamiang Layang dan Rumah Isolasi di Eks Kantor Dinas Kesehatan telah penuh dan tak mampu menampung lagi Pasien terkonfirmasi Positif Covid-19, maka kini Kantor Kesbangpol yang berada Janah Mungsit Kecamatan Dusun Timur disiapkan untuk tempat isolasi yang baru,” kata Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas melalui WhatsApp di Tamiang Layang, Selasa (15/9/2020).
Bupati Ampera mengatakan karena sifatnya mendesak maka kini di lokasi akan dipasang pagar keliling dan dilengkapi berbagai failitas untuk kebutuhan tempat isolasi yang, layak dan sesuai standar dalam perawatan pasien Covid – 19.
Ditembahkan dia, dengan kebijakan ini pihaknya sangat mengharapkan masyarakat di lingkungan sekitar Kantor Kesbangpol bisa menerima karena sampai saat ini masih belum ada sarana daerah representatif menjadi alternatif tempat isolasi.
Dikatakan dia, secara teknis pihaknya melalui Camat Dusun Timur dibantu TNI – Polri dan Satpol PP melakukan pendekatan ke masyarakat, supaya dapat menerima dan memahami kebijakan tersebut, namun jika ada penolakan maka akan diambil langkah tegas sesuai UU kebencanaan karena wabah.
Saat ini, lanjut Bupati, Perkembangan kasus Covid – 19 di Bartim, telah sampai level mengkhawatirkan dan terus mengalami kenaikan siginifikan. Penularan ini terjadi akibat banyak warga yang tidak sadar dalam berpergian keluar daerah apalagi tegolong rawan dan banyak kasus.
“Saya imbau masyarakat disiplin menerpakan protokol kesehatan pakai masker, jaga jarak, dan menghindari kerumunan, bantu pemerintah untuk memutus penularan Covid – 19,” pungkasnya.(tin)
Discussion about this post