KALAMANTHANA, Pulang Pisau – Wakil Bupati Pulang Pisau Pudjirustaty Narang mengimbau seluruh lapisan masyarakat, terutama di wilayah Pulang Pisau, untuk tetap menjaga suasana kondusif menjelang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) Kalimantan Tengah pada 9 Desember 2020 nanti.
“Kesuksesan pilkada adalah tanggung jawab bersama, baik pemerintah maupun masyarakat itu sendiri. Jangan sampai pelaksanaan pesta demokrasi yang menjadi hajat masyarakat ini membuat terpecah belah. Kondusivitas merupakan salah satu modal utama terselenggaranya pemilu. Kalau tidak kondusif masyarakat akan malas datang ke TPS,” katanya.
Taty Narang mengatakan pelaksanaan Pilkada Kalteng mendatang dalam suasana pandemi Covid-19. Hal ini merupakan tantangan bagi penyelenggara untuk tetap bisa meningkatkan partisipasi pemilih. Yang paling utama adalah keselamatan masyarakat, di mana keselamatan masyarakat menjadi prioritas.
“Oleh karena itu kita harus pastikan bahwa pelaksanaan pilkada sesuai dengan penerapan protokol kesehatan seperti wajib menggunakan masker, jaga jarak dan lain sebagainya,” ucap Taty, sapaan akrab Wabup Pulang Pisau itu.
Ia menambahkan pemerintah daerah telah berkoordinasi dengan pihak penyelenggara pemilu dari mulai tingkat desa, kecamatan sampai tingkat kabupaten untuk menjaga kondusivitas di daerahnya masing-masing.
Hal itu agar masyarakat terutama di Kabupaten Pulang Pisau tetap bersatu padu dan tetap menciptakan situasi kondusif menjelang pelaksanaan pilkada. “Agar pelaksanaanya berjalan sukses aman dan lancar,” tutupnya. (app)
Discussion about this post