KALAMANTHANA, Tamiang Layang – Setelah menjalani perawatan secara intensif dan menjalani isolasi yang cukup lama akhirnya Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Barito Timur Tn. FMP (37), dinyatakan sembuh dan negetif Covid-19.
“Ya benar Ketua Bawaslu Barito Timur Tn. FMP (37) telah sembuh bersamaan dengan lima orang lainnya, dan mereka semua telah diperkenankan pulang untuk menjalani isolasi mandiri dirumah-masing untuk dua minggu kedepan,” Koordinator Pencegahan Satgas Penanganan Covid-19 yang juga Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Barito Timur dr. Simon Biring melalui WhatsApp di Tamiang Layang, Minggu (20/9/2020).
Simon Biring mekatakan lima orang lainnya yang sembuh bersaman dengan Ketua Bawaslu Kabupaten Barito Timur Tn. FMP (37) tersebut adalah Tn. S (38) dari Rodok Dusun tengah, Ny. SS (31),An. RNF (3), Tn. UB (31), dan Ny. VKK(35) kesemuanya dari Tamiang Layang Kecamatan Dusun Timur.
Ditambahkan dia, meskipun telah dinyatakan Negatif Covid-19 dalam swab PCR, namun mereka diharpak tidak langsung bebas beraktivitas, namun harus menjalani isolasi secara mandiri dirumah masing-masing untuk dua minggu kedepan, hal ini dilakukan untuk mencegah kemungkinan yang tidak di inginkan.
Simon berpesan kepada mereka yang telah dinyatakan negatif atau sembuh dari Covid-19 untuk selalu berhati-hati seingga jangan sampai tertular kembali Covid-19, serta dengan pengalaman pernah terkena Covid-19 ini bisa dijadikan pelajaran, dan jika mungkin mereka juga ikut mengkampanyekan bahaya Covid-19 tersebut.
Pada kesempatan itu dr. Simon Biring mengatakan disetiap kesempatan Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas selalu mengingatkan kepada masyarakat untuk tetap patuh akan himbauan pemerintah untuk mematuhi protokol kesehatan, dengan selalu mengunakan masker jika berada di luar rumah. (tin)
Discussion about this post