KALAMANTHANA, Muara Teweh – Warga RT 13 Gang Sekumpul, Kelurahan Lanjas, Muara Teweh, mengeluhkan tempat pembuangan sampah (TPS) sementara limbah medis RSUD Muara Teweh. Apa kata RSUD?
Juru bicara RSUD Muara Teweh Agus Redha menyatakan, sampah biasa di bagian depan diangkut setiap hari oleh petugas Dinas PUPR. Sedangkan sampah di belakang diangkut atau diambil oleh pihak ketiga.
“Sampah di belakang itu menunggu pihak ketiga mengambil sampah tersebut. Dan ini sudah saya koordinasikan dengan pihak Instalasi Pemeliharaan Sarana Rumah Sakit (IPSRS) agar diperhatikan dan sampah jangan asal ditumpuk. Tumpukan mungkin karena keterbatasan tempat saat tahap pembangunan,” papar Agus kepada KALAMANTHANA, Rabu (30/9/2020).
Baca Juga: Warga Keluhkan Limbah Medis RSUD Muara Teweh, Baunya Minta Ampun, Banyak Lalat Hijau
Info dari IPSRS, hari ini mobil boks dari PT Kahayan Mitra Internusa Palangka Raya mengambil sampah tersebut. Mobil sampah sudah berada di sekitar Km 15, Jalan negara Muara Teweh-Banjarmasin.
“Karena kapasitas TPS sekitar tujuh kwintal sampah, sedangkan sampah terjadi peningkatan bisa lebih dari daya tampung. Sebelumnya tak pernah sampah sampai sebanyak ini. Siang ini mobil boks akan datang dan mengambil sampah tersebut,” ucap Agus. (mel)
Discussion about this post