KALAMANTHANA, Muara Teweh – Sejak awal September 2020, Basrulnas mengakhiri tugas sebagai Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Barito Utara. Namun sampai kini penggantinya belum ditunjuk oleh Kejaksaan Agung.
Sampai saat ini, hanya Pelaksana Tugas atau Plt mengisi posisi Adhyaksa-1 di Barito Utara. Lalu, kapan pejabat definitif Kejari Barito Utara bakal diisi?
“Tunggu nanti dari pusat (Kejagung). Mungkin sekitar satu bulan lagi. Dalam mengisi kekosongan, kita perintahkan salah satu koordinator sebagai Plt,” ujar Kepala Kejaksaan Tinggi Kalimantan Tengah Mukri, ketika ditanya KALAMANTHANA, Kamis (1/10/2020) di Muara Teweh.
Mukri tak merinci siapa pejabat yang bakal mengisi posisi Kajari Barito Utara. Tetapi seorang koordinator di Kejaksaan Tinggi Kalteng yang ditunjuk sebagai Plt Kajari adalah Romlan Robin. Dia bakal bertugas memimpin sementara Korps Adhyaksa di Barito Utara sampai ada pejabat definitif.(mel)
Discussion about this post