KALAMANTHANA, Palangka Raya – Makin banyak saja pasien Covid-19 Kalimantan Tengah yang dinyatakan sembuh. Selasa (6/10/2020) ini, 42 orang dinyatakan tak lagi terinfeksi virus corona. Lebih separuhnya pasien asal Kabupaten Kapuas.
Tim Komunikasi Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kalimantan Tengah, Caroline Ivonne, di Palangka Raya, Selasa, mengatakan hari ini sebanyak 42 orang pasien dinyatakan sembuh.
Angka tersebut, untuk kelima kalinya secara beruntun, tetap lebih tinggi dibandingkan kasus yang baru ditemukan. Caroline Ivonne menyebutkan tambahan kasus baru hari ini hanya ada 14 orang.
“Dengan terus adanya penambahan, sehingga kasus sembuh dari Covid-19 pada 5 Oktober 2020 berjumlah 3.014 orang, kini menjadi 3.056 orang,” katanya.
Sebanyak 42 pasien Covid-19 yang baru dinyatakan sembuh masing-masing 7 orang warga Kabupaten Kotawaringin Barat, 6 orang warga Sukamara, 5 orang Seruyan dan 24 orang warga Kapuas.
Dari 3.779 kasus konfirmasi yang dilaporkan yakni 3.056 orang sudah dinyatakan sembuh, 137 orang meninggal dunia dan sisanya sebanyak 586 pasien konfirmasi yang masih menjalani perawatan di sejumlah rumah sakit rujukan Covid-19 di Kalteng.
Tercatat ada pengurangan pada pasien konfirmasi yang menjalani perawatan sebanyak 31 orang, dimana jumlah pasien Covid-19 sedang menjalani perawatan sebelumnya pada tanggal 05 Oktober 2020 berjumlah 617 orang menjadi 586 orang saat ini. (ik)
Discussion about this post