KALAMANTHANA, Muara Teweh – Operasi Zebra Telabang 2020 dimanfaatkan Satuan Lalu Lintas Polres Barito Utara untuk membagikan sembako dan masker kepada masyarakat, Kamis (5/11/2020).
Kepala Satuan Lantas Polres Barito Utara AKP Reny Arafah, Kamis pagi mengatakan, titik berat Operasi Zebra Telabang kali ini adalah sosialisasi tentang keamanan dan ketertiban berlalu lintas disertai dengan pembagian sembako dan masker kepada para pengendara roda dua dan roda empat.
“Kami sosialisasikan tiga hal sekaligus. Menyangkut Operasi Zebra, kamseltibcarlantas, dan sosialisasi protokol kesehatan serta pembagian sembako dan masker,” ujar Reny.
Masih kata Reny, tujuan kegiatan ini, agar masyarakat dapat tertib dalam berlalu lintas, menjadi pelopor keselamatan, menciptakan masyarakat yang berkeselamatan, mengajak masyarakat untuk patuh dan disiplin dalam melaksanakan protokol kesehatan dalam pelaksanaan hidup sehari-hari, serta membantu masyarakat di tengah pandemi Covid 19. “Hari ini kegiatannya di Bundaran Buah Jalan Ahmad Yani, Muara Teweh dengan melibatkan personil satlantas dan gabungan dari fungsi lain,” ucap perwira wanita asli puteri Barito Utara ini.(mel)
Discussion about this post