KALAMANTHANA, Kuala Pembuang – Pemkab Seruyan terus berusaha memanjakan para nelayan dan petani, dengan terus memberikan bantuan untuk bisa meningkatkan produktifitas mereka.
Giliran para nelayan di Kecamatan Seruyan Hilir, Kuala Pembuang yang mendapatkan bantuan perikanan dari Pemkab Seruyan, Jumat (6/11/2020).
Kelompok pelaku usaha perikanan Surya Mandiri di Desa Pematang Panjang, mendapatkan bantuan berupa bibit ikan nila dan ikan patin sebanyak 56.000 ekor, Serta pakan ikan sebanyak 4.230 Kg.
Sementara Kelompok Nelayan Makmur Bersama di Desa Pematang Limau, menerima mesin general sebanyak 22 unit.
Penyerahan bantuan tersebut, dilakukan langsung oleh Bupati Seruyan, Yulhaidir, didampingi Kepala Dinas Perikanan Seruyan Perikanan Seruyan Abuhasan Asari.
“Bantuan in kita diberikan kepada nelayan agar bisa dimanfaatkan dengan sebaik mungkin, dalam mendukung aktivitas profesi mereka,” kata Yulhaidir.
Sementara itu, Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Seruyan Abuhasan Asari meminta agar kelompok nelayan dapat dapat merawat dan menggunaka bantuan yang diberikan dengan baik.
“Berbagai bantuan yang diberikan dalam rangka untuk menunjang keberlangsungan usaha agar dirawat,” pesan Abuhasan. (sid)
Discussion about this post