KALAMANTHANA, Barabai – Sebuah video viral menghebohkan warga. Tentang aksi pengendara mobil yang menghambur-hamburkan uang di jalanan dan disambut warga sekitar dengan girang.
Video tersebut dikabarkan terjadi di Barabai, Hulu Sungai Tengah, Kalimantan Selatan. Pengendara mobil berhenti di lokasi pemungutan dana pembangunan masjid yang berlokasi di pinggir Jalan Raya di kawasan Barabai. Lalu, penumpang di kursi tengah membuka jendela dan menghamburkan uang.
Uang yang dihamburkan merupakan pecahan Rp100 ribu yang totalnya diperkirakan mencapai Rp20 juta. Melihat kejadian ini, warga histeris dan berlomba memunguti uang dan dan yang menggunakan jaring berwarna biru
Ada pula warga yang menggunakan sapu untuk mengumpulkan uang. Aksi ini membuat arus lalu lintas tersendat.
Video kejadian itu menjadi sorotan usai dibagikan akun Instagram @habarwarga, Minggu (22/11/2020). Dalam video yang beredar, terlihat mobil bewarna silver berhenti seketika di pinggir jalan sebelum menyebar uang kertas ke jalanan.
“Terima kasih, terima kasih, terima kasih,” kata warga yang girang mendapat uang dari pengendara mobil tersebut.
Aksi pelemparan uang ke jalanan itu kontan membuat lalu lintas padat secara tiba-tiba. (ik)
Discussion about this post