KALAMANTHANA, Pulang Pisau – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Pulang Pisau, Kalimantan Tengah, Pujirustaty Narang membeberkan tahun 2021 mendatang pemerintah kabupaten tetap memprioritaskan perbaikan dan peningkatan infrastruktur jalan.
“Tahun 2021, Pemkab Pulang Pisau tetap memprioritaskan anggaran pembangunan untuk perbaikan dan peningkatan infrastruktur jalan,” ucap Taty, sapaan akrab Plt Bupati itu.
Ia menjelaskan infrastruktur jalan yang baik itu sangat penting. Untuk Bumi Handep Hapakat masih ada beberapa jalan yang perlu ditingkatkan dan membutuhkan perbaikan.
Ia juga mengungkapkan jika kondisi jalan sudah baik maka dampaknya luar biasa terhadap semua hal. Baik pelayanan, ekonomi masyarakat dan sebagainya.
Oleh karena itu, ia meminta dukungan dari semua pihak untuk bersama mambangun. Pembangunan, sebutnya, tidak bisa dilakukan semaunya sendiri. Sebab, semua bergantung pada permasalahan keuangan daerah.
Ia juga menyebutkan, meski infrastruktur menjadi prioritas, bukan berarti pembangunan lainnya tidak diperhatikan. Pembangunan lain juga diutamakan menyesuaikan kebutuhannya.
“Seperti bidang kesehatan, pendidikan, pertanian dan lainnya tetap prioritas juga sesuai porsinya masing-masing. Kebutuhan pembangunan ini banyak. Jadi disesuaikan dengan APBD. Kalau APBD besar tentu bisa lebih banyak mengakomodasi kebutuhan pembangunan daerah,” ungkapnya.
Terpisah Kepala Dinas PUPR Usis I Sangkai angkat bicara terkait pembanguan di Pulang Pisau. Tahun inin Pemkab Pulang Pisau telah melakukan peningkatan ruas jalan menuju Kecamatan Sebangau Kuala. Ruas jalan sebelumnya mengalami kerusakan serius yakni dari jembatan Sebangau hingga depan Mapolsek Sebangau Kuala.
“Alhamdulillah pengerjaan peningkatan ruas jalan tersebut sudah selesai dilakukan,” kata Usis | Sangkai.
Usis mengaku, saat ini ruas jalan tersebut sudah nyaman dilalui. Sudah mulus dan fungsional. Meskipun dalam cuaca hujan, ruas jalan tersebut tidak ada masalah. Sehingga transportasi masyarakat yang melintasi jalan tersebut bisa lancar.
Ia mengungkapkan, selain melakukan peningkatan ruas jalan dari jembatan Sebangau hingga Mapolsek, pihaknya juga melakukan peningkatan ruas jalan Maliku hingga Sebangau sepanjang delapan kilometer.
Dengan peningkatan ruas jalan tersebut diharapkan dapat semakin memacu pertumbuhan perekonomian masyarakat diwilayah tersebut. Terlebih, ruas tersebut merupakan akses utama perekonomian masyarakat Sebangau Kuala.
Dengan akses jalan darat, angkutan akan menjadi lancar dan tidak memakan biaya mahal. Selain itu, masyarakat yang akan berurusan keluar daerah seperti ke Pulang Pisau atau Palangka Raya makin lancar.
“Kalau akses jalan darat lancar, masyarakat bisa swaktu-waktu melakukan perjalanan. Pemkab Pulang Pisau berkomitmen untuk peningkatan ruas jalan tersebut. Setiap tahun akan dilakukan peningkatan jalan tersebut,” tukasnya. (app)
Discussion about this post