KALAMANTHANA, Muara Teweh – Komandan Korem 102/Panju Panjung (Pjg) Kalimantan Tengah, Brigadir Jenderal (TNI) Purwo Sudaryanto menyerahkan bantuan diberi nama Si-Komos kepada jajaran Kodim 1013/MTW, Barito Utara, Rabu (25/11/2020).
Si-Komos merupakan singkatan dari Sistem Interaksi dan Komunikasi Sosial. Bentuknya berupa kendaraan roda tiga yang dilengkapi dengan perpustakaan, TV, generator set (genset), dan pengeras suara untuk digunakan di desa-desa terpencil dan terisolir.
Kendaraan Si-Komos diserahkan oleh Danrem 102/PJG kepada Dandim 1013/MTW Letkol (Kav) Rinaldi Irawan. Brigjen Purwo didampingi istrinya Nancy melakukan kunjungan kerja pertama kalinya ke Barito Utara.
“Saya ingin silaturahmi. Sekaligus melihat pelaksanaan tugas oleh satuan tugas di bawah. Bantuan Si-Komos untuk desa-desa terpencil,” ujar Purwo kepada wartawan.
Si-Komos bisa digunakan oleh tiga pilar, yaitu pemkab,TNI-Polri, dan instansi terkait lainnya untuk sosialisasi tentang protokol kesehatan, membantu proses belajar-mengajar (PBM) di tengah masa pandemi, dan masalah lainnya. “Si-Komos milik bersama, makanya ada gambar tiga pilar di belakangnya. Bisa digunakan bersama di daerah ini,” kata dia.
Purwo mengharapkan setelah ada bantuan dari Korem, bisa menjadi stimulan bagi Pemkab Barito Utara supaya kendaraan sejenis disediakan minimal satu bagi setiap kecamatan. “Harapan saya minimal tiap kecamatan punya satu Si-Komos,” sebut dia.(mel)
Discussion about this post