KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Karena mengalami kerusakan, akses Jembatan Gantung Mandomai Kecamatan Kapuas Barat, Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, kini ditutup.
Anggota DPRD Kabupaten Kapuas, Yetti Indriana pun mengharapkan Pemkab Kapuas melalui instansi terkait dapat memperbaiki jembatan yang merupakan ikon di Mandomai tersebut.
“Saya harapkan untuk segera diambil langkah cepat jangan menunggu jembatan itu ambruk,” katanya kepada wartawan di Kuala Kapuas, Jumat (27/11).
Menurut Yetti sebagai warga Kapuas Barat, dirinya miris dan prihatin bukan hanya pada kerusakan jembatan kebanggan warga Mandomai itu saja, tetapi juga pada beberapa cagar budaya yang ada di daerah tersebut.
Karena, lanjut Yetti, beberapa cagar budaya tersebut kondisinya sudah mulai tidak terurus, sehingga perlunya perhatian dari Pemda setempat.
“Ada beberapa cagar budaya yang menjadi ikon di sana, seperti rumah ikonik, itu sekarang kondisinya juga mengalami kerusakan,” kata Yetti kepada wartawan di Kuala Kapuas, Jumat (27/11).
Ditambahkan legislator asal Partai Gerindra ini, sejumlah cagar budaya di Mandomai tersebut perlu jadi perhatian bersama-sama sehingga bisa terus dilestarikan. (is)
Discussion about this post