KALAMANTHANA, Pulang Pisau – Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau menerima penghargaan dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (HAM) sebagai salah satu kabupaten/kota yang peduli HAM tahun 2020.
Penyerahan penghargaan peduli HAM 2020 ini bertempat di Aula Kantor Wilayah Hukum dan HAM Kalteng, Senin (14/12).
Pemberian penghargaan peduli HAM tersebut dalam rangka memperingati Hari HAM se-Dunia ke-72 Tahun 2020 yang dilaksanakan terpusat dari Graha Pengayoman Kementerian Hukum dan HAM di Jakarta.
Acara ini terhubung langsung secara virtual ke Aula Graha Pengayoman Kementerian Hukum dan HAM RI di Jakarta. Adapun tema dalam Peringatan Hari HAM ke-72 yakni Recover Better, Stand Up for Human Rights.
Sedikitnya enam kabupaten dan kota dari Provinsi Kalimantan Tengah tahun ini berhasil memperoleh predikat Peduli HAM. Mereka adalah Kota Palangka Raya, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kabupaten Barito Selatan, Kabupaten Pulang Pisau, Kabupaten Kapuas dan Kabupaten Lamandau.
Sementara itu, ada tiga kabupaten/kota yang memperoleh penghargaan Cukup Peduli HAM di antaranya Kabupaten Sukamara, Kabupaten Barito Utara dan Kabupaten Katingan.
Kepala Kantor Wilayah Kemenkum dan HAM Provinsi Kalteng, Ilham Djaya menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang luar biasa kepada Bupati Pulang Pisau yang telah mendorong meningkatkan kualitas pelayanan di unit kerja melalui Pelayanan Publik Berbasis HAM (P2HAM), yang berorientasi pada kebutuhan dan kepuasan penerima layanan.
Sementara itu Bupati Pulang Pisau, Edy Pratowo usai menerima penghargaan mengatakan, dirinya beserta seluruh jajaran Pemkab Pulang Pisau mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang tinggi atas penghargaan yang telah diberikan oleh Kemenkum dan HAM sebagai salah satu kabupaten peduli HAM 2020.
“Semoga penghargaan yang diberikan ini dapat memotivasi Pemkab Pulang Pisau untuk lebih meningkatkan lagi kualitas pelayanan di unit kerja yang ada,” kata Edy.
Hadir dalam acara tersebut, Sekretaris Daerah Provinsi Kalteng Fahrizal Fitri mewakili Gubernur Kalteng Sugianto Sabran, Kakanwil Kemenkum dan HAM, dan seluruh Bupati/Walikota se-Kalteng penerima penghargaan Peduli HAM tahun 2020. (app)
Discussion about this post