KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Anggota DPRD Kabupaten Kapuas dr H Rosihan Anwar mengapresiasi Dinas PUPRPKP Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah yang telah melakukan penebangan sejumlah pohon yang berpotensi tumbang di Taman Hutan Kota Kapuas.
Menurut Rosihan Anwar dirinya sebelumnya telah mengingatkan kepada pihak Dinas PUPRPKP agar menebang pohon-pohon di Taman Hutan Kota Kapuas terutama pohon jenis sengon yang ketinggiannya sudah maksimal.
“Jadi, sangat berisiko tumbang apabila diterpa angin kencang karena pohon sengon tidak memiliki akar yang dalam,” ujarnya di Kuala Kapuas, Kamis (24/12).
Terrbukti, lanjut Rosihan, beberapa hari lalu terjadi beberapa buah pohon sengon tumbang di Taman Hutan Kota Kapuas setelah diterpa angin kencang.
“Untungnya pohon tumbang itu kemarin tidak sampai menimpa para pengguna jalan yang melintas di ruas jalan Tambun Bungai depan rumah sakit umum daerah Kapuas” katanya.
Untuk itu Rosihan mengapresiasi pihak Dinas PUPRPKP yang telah melakukan penebangan pohon-pohon yang berpotensi tumbang di Taman Hutan Kota Kapuas tersebut agar tidak membahayakan masyarakat.
Rosihan pun menyarankan agar pohon-pohon yang ditebang itu selanjutnya segera diganti dengan tanaman-tanaman yang lebih bagus seperti pohon beringin dan tanaman lainnya yang lebih baik untuk taman hutan kota.
“Jangan sampai setelah ditebang dibiarkan. Saya tentunya akan mengawasi penanganan di Taman Hutan Kota Kapuas tersebut,” pungkasnya. (is)
Discussion about this post