KALAMANTHANA, Muara Teweh – Pemkab Barito Utara segera membangun asrama baru buat mahasiswa asal daerah ini di Jalan Galaksi II, Palangka Raya. Bupati Nadalsayah dan pejabat terkait mengecek lokasi bakal asrama, Jumat (8/1) lalu.
Sebelumnya, saat bertemu para mahasiswa asal Kabupaten Barito Utara di Palangka Raya, Nadalsyah langsung mendengarkan aspirasi para mahasiswa. Mereka meminta asrama yang lebih representatif, karena kondisi asrama saat ini di Jalan Yos Sudarso III tak memadai.
Kepala Dinas PUPR Kabupaten Barito Utara M Iman Topik, Minggu (10/1/2021) mengatakan, pihaknya segera menjalankan instruksi yang Bupati Barito Utara untuk membangun asrama di Jalan Galaksi II, Palangka Raya dengan kontruksi bangunan berantai dua dengan total 32 kamar lengkap dengan mushola, tempat parkir, ruang serba guna, dan bangunan penjaga.
“Kita sudah mengecek lokasi bangunan asrama. Tahap pertama pada tahun 2021 dilakukan pekerjaan land clearing atau pembukaan lahan, pembuatan pondasi, dan pengurukan,” ujar Topik kepada Kalamanthana.
Informasi lain yang dihimpun menyebutkan, lokasi asrama lama merupakan bangunan pinjam pakai dan kini akan digunakan oleh UPR selaku pemilik. Asrama lama ini memiliki sekitar 10 kamar yang dihuni 20-25 mahasiswa.(mel)
Discussion about this post