KALAMANTHANA, Buntok – Segala upaya dilakukan PDAM Tirta Barito Kabupaten Barito Selatan untuk bisa memberikan pelayanan air bersih yang baik bagi masyarakat Bumi Dahani Dahanai Tuntung Tulus, khususnya perbaikan dan pembenahan di tubuh PDAM.
Direktur PDAM Tirta Barito Buntok,Rona C Laki menuturkan, saat ini pihaknya (PDAM Barsel) , selain melakukan pembenahan pada sarana yang ada, juga menyiapkan mobil tangki air (MTA) sebagai sarana untuk melayani kebutuhan masyarakat akan air bersih, terutama untuk memenuhi kebutuhan air bersih pada bagian wilayah yang belum tersentuh jangkauan kerja PDAM.
“Mobil Tangki Air ini memang telah lama tidak beroperasi, pada tahun 2021 ini mobil tangki air milik PDAM akan kembali beroperasi sebagai salah satu penunjang pelayanan dalam memenuhi kebutuhan air bersih di masyarakat,” ucap Rona C Laki Kepada KALAMANTHANA Rabu (13/1/2021).
Selain itu ujar Rona,pada tahun 2021 ini pihaknya akan melakukan penambahan suplay air bersih dengan kemampuan 50 liter perdetik, dan sementara hingga dengan hari ini, air bersih yang disalurkan PDAM bagi pihak pelanggan dalam kota Buntok.
Sementara itu Kabid Teknis PDAM Tirta Barito,Muhidin menerangkan untuk tarif layanan mobil tangki air bagi masyarakat yang membutuhkan telah disesuaikan pada Peraturan Daerah tentang pelayanan PDAM Barsel Tahun 2015, dengan susunan tarif yang terjangkau dengan besaran Rp105 ribu dengan 3000 liter air untuk dalam kota Buntok. Luar Kota Buntok kisaran harga bertambah menjadi Rp 108 ribu. (fik).
Discussion about this post