KALAMANTHANA, Pulang Pisau – Dalam rangka memenuhi kuota vaksin Covid 19 untuk tenaga kesehatan di Kabupaten Pulang Pisau (Pulpis), Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) akan menarik jatah vaksin dari Kabupaten Kapuas dan mengalihkan untuk Pulpis.
Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Dinas Kesehatan Kalteng dr Suyuti Syamsul, melalui Kabid Kesehatan Masyarakat (Kesmas) Dinkes Kalteng dr Fery Irawan, saat menghadiri Kick Off Vaksinasi Kabupaten Pulpis, Jumat (15/01/2020).
“Kami akan menarik vaksin dari Kabupaten lain dulu untuk memenuhi Kebutuhan Vaksinasi di Pulpis. Seperti dari kabupaten Kapuas. Karena untuk kick off di Pulpis ini hanya dilaksanakan oleh Kabupaten Pulang Pisau dan Kota Palangka Raya. Yang lain masih belum,” ucapnya.
Sementara itu Kadinkes Pulpis dr Muliyanto Budihardjovaksin yang diterima pihaknya sebelumnya dari Pemerintah Provinsi Kalteng 560 dosis. Sementara tenaga kesehatan (Nakes) yang disiapkan pihaknya untuk mengikuti Vaksinasi tahap pertama itu berjumlah 800 orang.
Jumlah itu belum ditambah dengan para tenaga yang terlibat dalam penanganan dan Pencegahan Covid 19 di wilayah Pulpis diantaranya anggota dari TNI/Polri serta para pejabat dilingkungan Pulpis.
“Memang rencananya kita menerima 900 dosis vaksin, yang datang 560 dosis. Namun itu sudah membuat kita bersyukur, sebab kita dipercaya menjadi kabupaten pertama di Kalteng yang melaksanakan Vaksinasi,” katanya.
Mul sapaan akrab Kadinkes Pulpis itu juga mengatakan sebanyak 1.600 dosis vaksin sinovac akan kembali di distribusikan ke kebupaten Pulpis.
“Setelah 560 dosis, kita akan kembali mendapat penambahan sebanyak 1600 dosis vaksin sinovac, itu yang disampaikan pihak Provinsi dan perwakilan dari Kemenkes yang hadir saat ini,” pungkasnya.
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pulpis melaksanakan kick off vaksinasi dengan melakukan penyuntikan perdana kepada Bupati Pulpis, Ketua DPRD, Sekda dan sejumlah Pajabat dan tokoh masyarakat diwilayah setempat.(app)
Discussion about this post