KALAMANTHANA, Tamiang Layang – Dalam rangka mewujudkan swasembada pangan di daerah itu Bupati Barito Timur Kalimantan Tengah, Ampera AY Mebas beserta jajaran melakukan tanam perdana Jagung Hibrida HK. 212 bersama kelompok tani Jandrah Desa Kupang Baru Kecamatan Paku.
“Penanaman jagung jenis Hibrida HK.212 ini adalah sebuah inovasi yang harus didukung oleh semua pihak dalam rangka menuju terwujudnya swasembada pangan serta nemumpuhkan ekonomi kerakyatan di daerah itu,” kata Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas dalam sambutannya sebelum melakukan tanam perdana Jagung Hibrida HK. 212 di BPP Kecamatan Paku, bersama Kelompok Tani Jandrah Desa Kupang Baru, Sabtu (27/2/2021).
Bupati Ampera mengatakan produksi jagung saat ini sangat menjanjikan sebab jagung jenis ini digunakan untuk pakan ternak, yang saat ini banyak dicari dan dibutuhkan oleh sejumlah pabrik, dengan demikian jika jagung ini dikembangkan hasilnya sangat menjanjikan.
Ditambahkan dia, pengembangan jagun bagi pakan ternak ini sangat lah relepan di daerah itu mengingat struktur lahan dan geografis daerah sangat mendukung, dengan demikina pihaknya berharap kegiatan ini menjadi tongak awal bangkitnya ekonomi masyarakat di saat Pandemi Covid-19 yang belum kunjung berakhir ini.
Sementara itu Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Barito Timur Trikorianto dalam sambutannya mengatakan program pengembangan jagung pakan jenis hibrida HK.212 ini adalah dalam mewujudkan visi dan misi Bupati barito Timur dalam pengembangan ekonomi kerakyatan.
Dikatakannya, selain di desa Kupang Baru Kecamatan Paku, tanaman jagung pakan ini juga akan dikembangkan di Kecamatan Raren Batuah serta di Kecamatan Patangkep Tutui dengan harapan kedepannya jika program ini berjalan baik maka akan dibangun pabrik jagung khusus pengolahan pakan ternak.
Acara penanam perdana jagung hibrida hk. 212 yang dipimpin Bupati Ampera AY Mebas ini di ikuti oleh Sekretaris Daerah Panahan Moetar, Kadistangan Trikorianto, Camat Paku Pasca Hariadi, Kepala Desa Kupang Baru, pegawai BPP Kecamatan Paku beserta anggota kelompok tani jandrah ini berjalan dengan sukses. (tin)
Discussion about this post