KALAMANTHANA, Muara Teweh – Pandemi Covid-19 tak menyurutkan semangat para pemangku kepentingan pendidikan di Kabupaten Barito Utara. Sebanyak 5.176 siswa SD dan SMP serentak mengikuti ujian sekolah yang digelar mulai Senin (5/4).
Kepala Bidang Pendidikan SD-SMP Dinas Pendidikan Kabupaten Barito Utara, Ardiansyah, melalui platform WhatsApp, Selasa (6/4/2021) menyebutkan, ujian sekolah tingkat SD dan SMP dilaksanakan mulai Senin 5 April sampai dengan Jumat 10 April 2021.
“Jumlah peserta ujian SD sebanyak 2.881 siswa dan SMP sebanyak 2.295 siswa. Total peserta ujian dua tingkatan tersebut sebanyak 5.176 siswa,” kata Ardiansyah.
Dihubungi terpisah melalui aplikasi WhatsApp, Kepala SDN 5 Melayu Kecek Eta mengatakan, jumlah peserta ujian di sekolah tersebu5 85 orang. Peserta ujian dibagi ke lima ruang kelas.
“Empat ruang kelas berisi 20 siswa dan satu ruang berisi lima siswa. Kami menerapkan protokol kesehatan secara ketat selama ujian sekolah,” ujar Kecek kepada Kalamanthana.id.
Mata pelajaran yang diuji kepada siswa kelas VI antara lain Bahasa Indonesia, Matematika, IPA, IPS, PPKn, SBdP, PJOK, TIK, Muatan Lokal (Mulok), dan Bahasa Inggris.
“Ujian sekolah di SDN 5 Melayu dipantau oleh kadis, sekaligus kadis memberi sambutan, arahan, dan membuka ujian yang ditandai dengan pemasangan kartu peserta ujian secara simbolis,” jelas Kecek.(mel)
Discussion about this post