KALAMANTHANA, Sampit – Anggota Komisi I DPRD Kotawaringin Timur (Kotim) H.Ardiansyah meminta agar pihak PLN bisa memaksimalkan pelayanan listrik terhadap warga masyarakat setara dengan konsumsi listrik dari pihak swasta. Bahkan menurutnya sampai saat ini PLN belum memberikan kontribusi nyata terhadap wilayah yang masih masuk dalam kategori terisolir.
“Pelayanan yang bisa diberikan PLN salah satunya dengan mengaliri semua desa yang kini masih belum mendapatkan aliran listrik. Hal itu juga senada dengan program pemerintah pusat untuk membuka ketertinggalan dan keterisolasian daerah,”ungkapnya Kamis (15/04/2021).
Bahkan menurutnya Jargon Kotim Terang yang selama ini digadang-gadang jangan hanya sebatas di wilayah perkotaan, tetapi harus merata hingga ke pelosok daerah.
“Karena hal itu juga merupakan jargon Bupati dan Wakil Bupati Kotim yang baru jadi jangan hanya sebatas menerangi di kota saja melainkan bisa menyentuh daerah desa yang masih terisolir,” tukasnya.
Politisi PAN ini juga menuturkan, terlihat seluruh perkantoran dan sudut kota yang sebelumnya gelap gulita mulai diterangi dengan penerangan dari pemerintah kabupaten. Hal ini harus di acungi jempol dan juga di dorong supaya merambah hingga ke pedesaan.
“Harus kita ketahui ketertinggalan masyarakat akibat tidak ada jaringan PLN sangat terasa. Mereka tidak bisa menonton televisi dan menggunakan peralatan elektronik sebagaimana kondisi zaman yang sudah dikuasai teknologi saat ini, hal semacam ini harus terus kita dorong,” tutupnya. (drm)
Discussion about this post