KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Anggota DPRD Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, Guntur Jagad Pradifta menyoroti masih minimnya tenaga kesehatan di pedesaan.
Padahal menurut Guntur, kesehatan merupakan hal yang sangat penting bagi masyarakat, sehingga ketersediaan sarana prasarana, dan tenaganya harus menjadi perhatian.
Karenanya, Guntur berharap masalah kesehatan khususnya di Daerah Pemilihan (Dapil) II meliputi Kecamatan Mantangai, Kapuas Barat, dan Basarang agar lebih banyak lagi diperhatikan oleh pemerintah daerah terkait tim medisnya.
“Terutama yang lokasi desanya berada di daerah Daerah Aliran Sungai (DAS) Kapuas di Mantangai, dan Kapuas Barat,” kata Guntur kepada wartawan di Kuala Kapuas, Sabtu (17/4).
Legislator asal Partai Amanat Nasional (PAN) itu pun mengungkapkan, waktu reses maupun kunjungan kerja dalam daerah, masyarakat mengeluhkan kekurangan tenaga medis.
Termasuk juga masyarakat desa mengeluhkan sulitnya mendapatkan pelayanan kesehatan dikarenakan jauhnya jarak puskesmas maupun rumah sakit dengan desa mereka.
“Nah, dengan adanya tenaga kesehatan disetiap desa, maka banyak manfaatnya dalam pelayanan kesehatan. Untuk itu kami dewan terus mendorong, agar semua terlayani secara maksimal,” bebernya.
Guntur juga berpesan kepada masyarakat selama pandemi ini dapat mengikuti imbauan pemerintah guna mencegah penyebaran Covid-19 di Kabupaten Kapuas. Apalagi angka penderita Covid-19 semakin meningkat.
“Salam sehat, ingat tetap patuhi Prokes yaitu memakai masker, mencuci tangan dengan air mengalir dan sabun, menjaga jarak, dan menghindari kerumunan, agar penyebaran Covid-19 dapat dicegah,” pungkasnya. (is)
Discussion about this post