KALAMANTHANA, Kuala Kapuas – Anggota DPRD Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah Abdurahman Amur meminta pembangunan tanggul daerah pesisir menjadi skala prioritas.
Menurut Abdurahman Amur, pembangunan tanggul di daerah pesisir sangat diperlukan warga khususnya di Kecamatan Kapuas Kuala. Karena setiap air pasang selalu menenggelamkan kawasan pertanian, perikanan dan perumahan warga.
“Warga selalu menyampaikan usulan untuk pembenahan serta dibangun tanggul baru, karena pada saat air pasang ombak menerjang pemukiman warga, bahkan perkebunan dan persawahan,” ujarnya di Kuala Kapuas, Selasa, (8/6/2021).
Legislator asal Fraksi Golkar itu mengakui, setiap kali reses warga menyampaikan takut terjadi tsunami saat gelombang pasang. Sehingga perlu dibangun kembali tanggul, karena tanggul yang ada sudah rusak.
“Dengan dibangun tanggul baru akan menghilangkan rasa takut dan kecemasan warga saat ombak besar,” kata Abdurahman Amur.
Mantan Ketua DPRD Pulang Pisau ini juga mendorong Pemkab Kapuas membangun objek wisata di darah pesisir karena sangat potensial untuk dikembangkan.
“Sangat potensial jika dibangun spot-spot wisata apalagi saat ini legislatif dan eksukutif sedang membahas produk hukum daerah tentang pariwisata,” pungkasnya. (is)
Discussion about this post