KALAMANTHANA, Buntok – Dalam mewujudkan terciptanya Kamtibmas di wilayah Kabupaten Barito Selatan (Barsel), tentunya dibutuhkan sinergitas antara semua pihak untuk mendukung terciptanya situasi yang kondusif dan damai.
Yudi Meriono, anggota eks Gerakan Fajar Nusantara (Gafatar) Kabupaten Barito Selatan, kepada KALAMANTHANA Rabu (16/6/2021) mengatakan, sebagai yang dituakan bagi kalangan kepala keluarga eks Gerakan Fajar Nusantara (GAFATAR) yang telah lama membubarkan diri, kembali mengajak seluruh anggota eks Gafatar yang ada di wilayah Kabupaten Barito Selatan untuk terus ikut berpartisipasi dalam hal menjaga keamanan di Barsel.
Tak hanya itu,Yudi Meriono,sebagai yang dituakan bagi rekan rekannya,juga memiliki rasa kepedulian terhadap Pandemi Covid-19 yang hingga saat ini masih melanda di seluruh wilayah khususnya Barito Selatan.
“Saya selalu mengingatkan terhadap rekan rekan saya selain kita juga turut mendukung pihak aparat keamanan dalam hal ini Polres Barsel,kita juga memiliki kewajiban lainnya yakni,untuk terus memerangi wabah Covid-19, dengan cara selalu aktif menerapkan Protokol Kesehatan,”ujarnya. (fik)
Discussion about this post